SAMI KAMIS (SAMBUNG SILATURAHMI KELUARGA MESIN)
Kali ini Mahasiswa Teknik Mesin STTR berkesempatan untuk belajar serta menimba ilmu di 3 kampus Daerah Tegal dan 2 Kampus di Purwokerto.
Pada rute perjalanannya dari Cepu ke Tegal Naik Kereta sesampainya di Tegal disambut dengan ramah oleh Mahasiswa UPS Tegal. Di UPS kami belajar mengenai jalannya organisasi di Kampus Universitas itu bagaimana dan penjelasan singkat tentang teritorial kampus. Berikutnya kami Di Purwokerto Ada STT WIWOROTOMO dan UMP Purwokerto. Di Purwokerto kami mencari relasi serta sedikit banyak menimba ilmu teknologi. Dari Purwokerto kami geser lagi ke Tegal pada kampus POLTEK PURBAYA dan POLTEK HARAPAN BERSAMA, di sana sedikit banyak kami mencoba bercengkrama dengan tutur bahasa daerah setempat dan kami diajak ke kampus untuk sarana study banding.
Diperjalanan lelah itu pasti, tapi semua itu tidak bisa dibandingkan dengan pengalaman yang didapat, relasi yang dicari, dan masih banyak lagi. Pada kesempatan mendatang ke kampus mana lagii yaa??