KEJUARAAN BULUTANGKIS KEJUARAAN NASIONAL
SERANGKAIAN DIES NATALIS SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI RONGGOLAWE CEPU KE XXV
NAMA KEGIATAN
Kejuaraan Bulutangkis antar Mahasiwa di wilayah perbatasan Jawa tengah (Jateng), Jawa Timur (Jatim) dan Daerah Istimewa Yogjakarta (DIY) yang dikemas dalam kejuaran Nasional.
TUJUAN KEGIATAN
Kegiatan ini dilaksanakan dengan maksud untuk memeriahkan Dies Natalis STTR Cepu yang ke-38 dan bertujuan untuk menjalin hubungan antar mahasiswa di wilayah perbatasan propinsi Jawa Tengah, Jawa Timur dan Daerah Istimewa Yogjakarta dengan mahasiswa STTR Cepu serta sebagai peluang melahirkan atlet-atlet berbakat tingkat nasional.
PESERTA
Peserta dalam kejuaran dies bulutangkis kali ini adalah perwakilan mahasiswa di wilayah perbatasan propinsi Jateng, Jatim, DIY. Untuk nama-nama pemain sudah dibawa pada saat pertemuan teknik (TM).
PENDAFTARAN DAN TEKNIKAL MEETING
Hari/Tanggal : 8 Juli 2018
Waktu : 18.00 wib
Tempat : Daring Zoom Metting Kampus STTR Cepu
PELAKSANAAN PERTANDINGAN
Tanggal : 9 Juli 2023
Waktu : Pagi-Malam 08.00-21.00Wib
Tempat : Gedung Olah Raga GSG JEPON - BLORA
PERATURAN PERTANDINGAN
• Peserta dalam kejuaraan dies natalis ini adalah mahasiswa di wilayah perbatasan propinsi Jateng (STTR Cepu)
• Score pertandingan menggunakan sistem ”rally point”
• Kategori yang diperlombakan
• Tunggal putra
• Tunggal putri
• Ganda putra
• Ganda putri
• Ganda campuran
• Beregu putra
• Beregu Putri
• Setiap tim dari perguruan tinggi melalui pelatih menyerahkan daftar pemain pada saat pertemuan TM dalam bentuk hardcopy dan softcopy dalam flashdisk dengan format:
Nama lengkap, NIM, Program Studi, disertai dengan pengisian form pendaftaran yang wajib menyertakan KTM
• Tiap perguruan tinggi mengirim maksimal 2 pemain dalam setiap nomor pertandingan yang diikuti dan pemain tidak boleh merangkap
• Pertandingan dilaksanakan dengan peraturan PBSI secara umum dan akan disepakati pada saat pertemuan TM
• Pertandingan dilaksanakan dengan sistem gugur
• Wasit pemimpin pertandingan adalah wasit yang di tunjuk oleh UKM Bulutangkis STTR Cepu yang berasal dari perwakilan 2 orang masing-masing perguruan tinggi